Laskar Kecolongan

BARITO Putera gagal menuntaskan ambisinya untuk meraih tiga poin saat menjamu Persegres Gresik United di Stadion 17 Mei Banjarmasin

Editor: Eka Dinayanti
banjarmasinpost.co.id/apunk
Dalam laga pertamanya di kandang ini, tim Barito Putera harus takluk atas tamunya dengan skor tipis 0-1. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - BARITO Putera gagal menuntaskan ambisinya untuk meraih tiga poin saat menjamu Persegres Gresik United di Stadion 17 Mei Banjarmasin, Sabtu (11/4) malam.

Laskar Antasari harus rela kehilangan poin, setelah di luar dugaan, dihempaskan tim Kebo Giras dengan skor 0 - 1.

Kekalahan Rizky Pora dan kawan-kawan terjadi akibat kecolongan oleh gol yang dilesakkan striker keling Gresik United, Herman Dzumafo di menit ke-14.

Akibat kekalahan ini, Barito harus tertahan di peringkat delapan klasemen sementara Qatar National Bank (QNB) League 2015. Sementara itu, dengan keberhasilan menumbangkan Barito, Gresik United yang sebelumnya berada di peringkat tiga klasemen langsung merebut puncak klasemen dari Persipura Jayapura.

Selengkapnya baca Metro Banjar edisi cetak Minggu (13/4/2015) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id

Sumber: Metro Banjar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved