Pertaruhan Bek Barito

Menurut Yama, dia akan bermain maksimal. Soalnya, pertandingan itu menjadi penentuan siapa saja pemain yang diboyong ke Singapura untuk berlaga

Penulis: Frans Rumbon | Editor: Didik Triomarsidi

BANJARMASINPOST.CO.ID - TIM Nasional (Timnas) Indonesia U-23 akan menjajal Timnas U-23 Malaysia dalam uji coba di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Bandung, Kamis (21/5/2015) sore ini. (Live RCTI pukul 19.00 Wita).

Bek Barito Putera yang masuk skuat Garuda Muda, Hansamu Yama Pranata, menatap laga itu dengan semangat berkobar. "Kami sudah melakukan persiapan secara maksimal dan saya pribadi siap diturunkan dalam laga ini," ucap Yama saat ditanya Metro soal kesiapannya menghadapi tryout terakhir Timnas U-23 tersebut.

Menurut Yama, dia akan bermain maksimal. Soalnya, pertandingan itu menjadi penentuan siapa saja pemain yang diboyong ke Singapura untuk berlaga di SEA Games 2015.

Rencananya, dari 24 pemain yang mengikuti pemusatan latihan bersama Timnas U-23, 21 pemain terpilih ke Singapura membela Merah Putih. "Saya akan mengeluarkan segenap kemampuan agar terpilih ke Singapura. Karena membela Timnas Indonesia di ajang SEA Games merupakan salah satu impian saya," kata Yama.

Selengkapnya baca Metro Banjar edisi cetak Kamis (21/5/2015) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id

 
 
 

Sumber: Metro Banjar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved