Diskon Khusus Selama Masa Pembukaan
Menu nusantara memang menjadi andalan di tempat makan dengan lahan parkir cukup luas tersebut.
Penulis: M.Risman Noor | Editor: Halmien
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN – Pecinta kuliner di Banjarmasin semakin dimanjakan. Tempat makan baru Minggu (7/6) resmi beroperasi di Jl Sultan Adam, ruko 14 – 17, Surgimufti, Banjarmasin Utara.
Bagi yang suka berpergian ke Jawa maupun Bali memang sudah tak asing dengan namanya street food festival. Nah, kini tempat makan dan wadah nongkrong santai sudah hadir di Banjarmasin.
Namun bagi yang belum pernah, sudah selayaknya mencoba. Soal rasa jangan ditanya. Memang benar-benar menggoda dan cocok untuk urang banua. Menu nusantara memang menjadi andalan di tempat makan dengan lahan parkir cukup luas tersebut.
Sup buntut, gado-gado, rawon daging, bubur ayam hingga nasi kuning tersedia. Itulah hanya contoh dari beberapa menu makanan tersedia. Belum lagi untuk urusan minuman, mau panas apa dingin semua ada dan soal harga digaransi terjangkau.
“Ruangan juga kami siapkan bisa dipakai untuk family gathering, corporate gathering, ulang tahun ataupun arisan,” jelas Risa Miryana, owner street food festival Banjarmasin.
Perempuan berkulit putih ini kemarin tampak sibuk melayani berbagai tamu undangan maupun pengunjung yang datang.
Sejak dibuka resmi pukul 10.00 wita yang juga mengundang sejumlah anak panti asuhan, pengunjung silih berganti berdatangan.
Kesempatan yang baik memang segera, selama masa pembukaan diskon 20 persen diberikan hingga memasuki Ramadan mendatang.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/sop-buntut-street-food-festival_20150607_162136.jpg)