Komunitas Suka "Bakaramput" Gelar Buka Bareng

Tak ada acara formal yang diadakan, sekadar silaturahmi di bulan suci Ramadan dan saling bermaafan menjelang datangnya Idul Fitri

Penulis: Rahmadhani | Editor: Didik Triomarsidi
banjarmasinpost.co.id/rahmadhani
Kerampa Comunity usai bukber 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARBARU - Suasana penuh rasa kekeluargaan, tercipta saat sejumlah anggota Kerampa Comunity menggelar buka puasa bersama di salah satu depot makan di Kota Banjarbaru, Senin (13/7/2015) petang.

Tak ada acara formal yang diadakan, sekadar silaturahmi di bulan suci Ramadan dan saling bermaafan menjelang datangnya Idul Fitri.

Komunitas yang beranggotakan teman-teman sebaya dan sepermainan yang memiliki visi misi dan hobi yang sama.

"Sebenarnya sih kami sama-sama suka main futsal, tiap pekan ngumpul bareng. Ada yang kerjanya PNS, swasta pokonya macam-macam profesi," ujar Kodok, salah satu anggota komunitas.

Unik, karena nama Kerampa Comunity sendiri diambil dari kata Karamput (bahasa Banjar) yang artinya bohong. Dan dipilihnya nama komunitas ini mempunyai alasan tersendiri.

"Soalnya anggota suka pada telat, bohong soal waktu. Kalau janji main futsal pukul 19.00, baru datang jam 19.30. Sama nih buka bareng, pada telat semua. Tapi tidak papa, semua anggota, masing-masing sudah paham karakter teman-temannya, jadi tidak pernah ada masalah," ujar Kodok.

Menjelang Idul Fitri, momennya pas untuk saling bermaafan, mengingat masing-masing member kerap bakaramput (berbohong).

"Jadi filosofinya, meski sering karamput, tetap jujur kalau karamput. Tetap diakhiri dengan saling memaafkan," tutupnya sambil tersenyum.

Tags
bukber
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved