Pemain Liga Boleh Ikut
Ada tiga piala yang diperebutkan dalam ajang ini sesuai dengan kategori. Piala Dandim 1006 Martapura untuk tingkat SMP, Piala Kapolres Banjar
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Didik Triomarsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID - DALAM menyambut hari jadi ke-65 Kabupaten Banjar sekaligus HUT ke-70 Kemerdekaan RI, dalam waktu dekat sebuah turnamen sepak bola terbuka untuk tingkat SMP, SMA hingga umum akan digelar.
Ada tiga piala yang diperebutkan dalam ajang ini sesuai dengan kategori. Piala Dandim 1006 Martapura untuk tingkat SMP, Piala Kapolres Banjar untuk SMA dan terakhir Piala Sultan untuk umum.
Meski turnamen ini sifatnya terbuka, panitia pelaksana melakukan pembatasan jumlah peserta. Untuk kategori SMP dibatasi hanya 32 tim, untuk SMA 64 tim dan untuk umumnya 128 tim. Pendaftaran 22 hingga 31 Juli di sekretariat panitia di Stadion Demang Lehman Martapura. Pendaftaran untuk pelajar Rp 500 ribu dan umum Rp 750 ribu.
Ketua panitia, Gunawan, angota TNI di Kodim 1006 Martapura mengatakan ada dua tempat yang dipilih satu di Stadion Demang Lehman, kedua adalah Lapangan 623/BWU Sungai Ulin Banjarbaru. Ada juga lapangan Barakat tapi itu untuk cadangan.
"Bebas saja, pemain liga juga diperbolehkan. Sebagai memeriahkan sepak bola Banua, siapapun boleh ikut," katanya.
Selengkapnya baca Metro Banjar edisi cetak Rabu (22/7/2015) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id