Berbagai Komunitas Berburu Objek Wisata Baru di HST
di Kabupaten Hulu Sungai Tengah banyak terdapat objek wisata alam yang indah, namun untuk mencapainya harus melewati medan yang menantang
Penulis: Hanani | Editor: Halmien
BANJARMASINPOST.CO.ID, BARABAI - Tren mencari objek wisata baru kini digandrungi komunitas di Barabai hingga warga daerah-daerah lain di Kalsel. Seperti dilakukan komunitas Barito Mania Barabai, atau Barbar, Minggu (9/8/2015) hari ini.
Mereka penasaran dengan adanya informasi keindahan Air terjun Tumaung di Desa Hinas Kiri, Kecamatan Batangalai Timur, kemarin mendatangi wisata alam tersebut.
"Ternyata benar, air terjun dan lokasinya sangat indah dikelilingi pohon-pohon besar dan tinggi. Tak kalah dengan Coban Rondo di Malang Jatim,"kata Iroy koordinator Bartman barabai.
Kesan yang sama dikemukakan doni, mahasiswa Poltikes Banjarbaru, yang datang berombongan bersama teman-temannya. "Tak rugi jalan kaki ke sini, karena rasa lelah terbayar sejuknya hawa pegunungan dan air terjun yang seperti kapas,"kata Doni, yang mengaku mendapat referensi objek wisata baru ini dari sebuah akun instagram.
Selain Air Terjun Tumaung, objek wisata tak kalah menarik di kecamatan tersebut, gua batu sawar, di Desa Salak. "Tiap hari libur, wisata alam di sini ramai dikunjungi warga luar,"kata Matnor, warga hinas Kiri, yang juga pemandu wisata.
Selama ini, di Kabupaten Hulu Sungai Tengah banyak terdapat objek wisata alam yang indah, namun untuk mencapainya harus melewati medan yang menantang, karena harus mendaki pegunungan Meratus yang relatif masih perawan.


 
                 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					 
						
					![[FULL] Ulah Israel Buat Gencatan Senjata Gaza Rapuh, Pakar Desak AS: Trump Harus Menekan Netanyahu](https://img.youtube.com/vi/BwX4ebwTZ84/mqdefault.jpg) 
				
			 
											 
											 
											 
											