Mantapkan 'Ilmu' dari Gresik

Program latihan di Gresik memang ada kemajuan lebih baik dibanding di Banjarmasin. Sebab fasilitasnya yang berbeda.

Penulis: Aprianto | Editor: Halmien
banjarmasinpost.co.id/dok
Sejumlah atlet ski air Kalsel bersiap menjalani latihan rutin di pinggir Sungai Martapura, Banjarmasin. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - SETELAH 'menimba ilmu' di Danau Ngipik, Gresik, Jawa Timur selama lima hari, 13-17 Agustus, para atlet ski air dan wakeboard Kalsel mencoba memantapkan hasil yang didapat saat kembali latihan di Banjarmasin.

Sepulangnya dari try out untuk meningkatkan skill dan mencoba berbagai nomor yang diperlombakan dalam ajang Pra-PON 2015 di Danau Ngipik Gresik, mereka langsung melakukan program latihan seperti biasa di Sungai Banua Anyar, Banjarmasin.

Ketua Persatuan Ski Air Wakeboard Indonesia (PSAWI) Kalsel Jumansyah mengatakan, pihaknya membeli peralatan baru sebesar Rp 15 juta untuk menunjang program latihan atlet PSAWI Kalsel.

"Program latihan di Gresik memang ada kemajuan lebih baik dibanding di Banjarmasin. Sebab fasilitasnya yang berbeda. Namun kami harus tetap memaksimalkan fasilitas yang ada untuk melakukan persiapan," katanya.

Terkait pelaksaan Pra-PON 2015, pihaknya sampai saat ini belum menerima pemberitauan secara resmi dari Pengurus Besar PSAWI pusat. "Kami ada dapat bocoran pra-PON akan digelar 30 September sampai 5 Oktober. Namun belum pasti, karena SK dari PB belum kami terima," tambahnya.

Selengkapnya baca Banjarmasin Post edisi cetak Kamis (20/8/2015) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved