Kantongi Dua Karateka
Rencananya Forki Kalsel menyiapkan empat atlet putra dan empat atlet putri untuk nomor kumite
Penulis: Aprianto | Editor: Halmien
BANJARMASINPOST.CO.ID - PENGURUS Provinsi Federasi Olahraga Karate-do Indonesia (Forki) Kalsel terus menggodok atlet yang bakal diproyeksikan menghadapi babak kualifikasi Pekan Olahraga Nasional (Pra-PON).
Forki Kalsel pun mulai menentukan karateka yang bakal menjadi andalan Kalsel di Pra-PON.
Ketua Forki Kalsel Marudut Tampubolon mengatakan, sejauh ini pihaknya baru menetapkan dua atlet yang diproyeksikan ke pra PON 2015.
Dua atlet itu atas nama Anton Arisandi yang akan turun di nomor kumite perorangan putra -55 kg dan Saifa yang turun di nomor kata perorangan putra. Atlet karateka lainnya masih dalam evaluasi degradasi.
Rencananya Forki Kalsel menyiapkan empat atlet putra dan empat atlet putri untuk nomor kumite, satu atlet putra dan putri untuk nomor kata dan satu tim beregu untuk nomor kata putra.
Selengkapnya baca Banjarmasin Post edisi cetak Jumat (28/8/2015) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/karateka-lemkari-banjarmasin_20150828_070015.jpg)