FPTI Kalsel Sowan ke Rachmadi
FPTI Kalsel bakal melaksanakan pra PON cabang panjat dinding pada akhir Oktober 2015.
Penulis: Sofyar Redhani | Editor: Halmien
BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA - Kesiapan Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kalimantan Selatan sebagai tuan rumah pra PON cabang panjat dinding sudah memasuki 80 persen.
FPTI Kalsel bakal melaksanakan pra PON cabang panjat dinding pada akhir Oktober 2015.
"Kami mengharapkan dukungan Pemerintah Kabupaten Banjar terkait pada pelaksanaan nanti karena kegiatan dilaksanakan di Kabupaten Banjar," ujar Ketua FPTI Kalsel,
Faturrahman didampingi pengurus FPTI Kalsel dan Ketua FPTI Kabupaten Banjar AH Fahri saat sowan ke Penjabat Bupati Banjar Rachmadi Kurdi, Selasa (15/9/2015).
Rachmadi Kurdi menyambut baik hal itu dan membantu agar kegiatan itu bisa berjalan lancar dan sukses.
"Suatu kehormatan bagi Kabupaten Banjar bisa menjadi tuan rumah bagi pelaksanaan pra PON. Kita ingin kegiatan nanti sukses," ujar dia.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/pengurus-fpti-kalsel-dan-ketua-fpti-ah-fahri-penjabat-bupati-banjar-rachmadi-kurdi_20150915_131836.jpg)