Ingin Terobos Panggung Nasional
Band Moses asal Banjarmasin yang dimotori Antung Riduan (vokal), Ebon (Guitar) dan Aris Muhammad (guitar)
Penulis: Syaiful Anwar | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID - Band Moses asal Banjarmasin yang dimotori Antung Riduan (vokal), Ebon (Guitar) dan Aris Muhammad (guitar), mengincar panggung nasional.
Keinginan band Banua ini untuk bersaing di nasional tak main-main. Apalagi materi pemainnya sudah tak perlu diragukan lagi.
Ebon merupakan eks guitarist Lyric Band, dan Aris Muhammad mantan guitarist Naffas Band.
"Kehadiran Ebon dan Aris sangat diharapkan agar Band Moses bisa menerobos dan berbicara banyak di level nasional," papar Antung Riduan, vokalis Band Moses, Senin (21/9/2015).
Dijelaskan dia, di tahun 2011, Ebon sudah mengeluarkan single dengan judul Milik Siapa besama Lyric Band.
"Lyric Band juga pemenang pertama Meet The Labels kategori nasional. Ini menjadi modal kami kenapa berani berkiprah di tingkat nasional," tegasnya.
Selain itu, lanjut Riduan, yang menjalankan manajemen Band Moses, 4IM Management. "Yang menarik kita gabung di manajemen ini Gustaf Liqaros, eks Manager LYLA," tegasnya.
Dia menambahkan, genre musik moses lebih condong ke Pop Kreatif.
Promo band Moses akan dilaksanakan November 2015, cuma jadwal promonya belum tahu kemana dan diserahkan ke manajemen .
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/band-moses_20150921_172626.jpg)