Pendaftar Duta Lingkungan Membeludak
Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Banjarmasin, Drs H Hamdi, mengaku senang dengan begitu antusiasnya jumlah peserta yang mencapai 120 orang.
Penulis: Syaiful Anwar | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMASINPOST.CO.ID - Jumlah peserta Pemilihan Duta Lingkungan Kota Banjarmasin 2015 membeludak.
Kepala Badan Lingkungan Hidup (BLH) Kota Banjarmasin, Drs H Hamdi, mengaku senang dengan begitu antusiasnya jumlah peserta yang mencapai 120 orang.
"Saya menganggap seluruh peserta ini sudah menjadi Duta Lingkungan. Walau pun nanti tidak masuk enam besar meraih juara, setiap ada kegitan berkaitan dengan lingkungan hidup akan kami libatkan," janji Hamdi saat memberikan pengrahan di aula Pemko Banjarmasin, Jumat (2/10/2015).
Dia pun bercerita, masalah lingkungan hidup sudah menjadi persoalan global.
Teranyar dampak tidak bersahabat dengn alam, dengan membakar hutan maupun ladang menimbulkan asap dimana-mana.
Ada salah satu kota yang rumah sakit dan puskesmas tak mampu menampung warganya yang terserang ISPA akibat terhirup asap.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/peserta-duta-lingkungan-jua_20151002_214354.jpg)