Kaki Sembuh Langsung Tarkam

Setelah kakinya yang sempat mengalami infeksi sembuh, Guntur yang menjalani penyembuhan di Kediri, Jawa Timur, kembali datang ke Kalsel

Penulis: Frans Rumbon | Editor: Didik Triomarsidi
banjarmasinpost.co.id/dok
Guntur Ariyadi 

BANJARMASINPOST.CO.ID - INGIN tetap eksis di dunia turnamen antarkampung (tarkam) di Banua, rupanya benar-benar dibuktikan oleh stoper tim Barito Putera, Guntur Ariyadi.

Setelah kakinya yang sempat mengalami infeksi sembuh, Guntur yang menjalani penyembuhan di Kediri, Jawa Timur, kembali datang ke Kalsel untuk berlaga di ajang tarkam.

Bahkan kemarin, Senin (12/10) siang, Guntur sudah terlihat tampil di turnamen Dansat Brimob Polda Kalsel di Guntung Payung Banjarbaru.

Guntur saat itu kembali memperkuat tim HA Putra B, yang beberapa waktu lalu juga sempat diperkuatnya berlaga di turnamen Piala Sultan Banjar. Saat itu tim HA Putra B berhasil memetik kemenangan 4-0 atas lawannya yakni Samudera di Lapangan Brimob Guntung Payung.(frans rumbon/metro banjar)

Selengkapnya baca Banjarmasin Post edisi cetak Selasa (13/10/9/2015) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id

Sumber: Metro Banjar
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved