Poin Rossi Ditentukan dari Hasil Race Direction

Marquez tak bisa melanjutkan balapan setelah terjatuh di tikungan 14. Marquez tengah bersaing ketat dengan Rossi untuk memperebutkan tempat ketiga

Editor: Didik Triomarsidi
banjarmasinpost.co.id/kompas.com/afp
Pebalap Repsol Honda asal Spanyol, Marc Marquez (depan), bersaing dengan pebalap Movistar Yamaha asal Italia, Valentino Rossi, pada balapan GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (25/10/2015). 

BANJARMASINPOST.CO.ID, SEPANG - Seusai balapan GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (25/10/2015), Valentino Rossi dan Marc Marquez bertemu Race Direction untuk melihat ulang peristiwa yang terjadi pada lap ketujuh.

Marquez tak bisa melanjutkan balapan setelah terjatuh di tikungan 14. Marquez tengah bersaing ketat dengan Rossi untuk memperebutkan tempat ketiga di belakang Dani Pedrosa dan Jorge Lorenzo.

Persaingan yang dimulai ketika Rossi melewati Marquez di tikungan empat lap ketiga tersebut semakin memanas pada lap ketujuh. Marquez berusaha melewati Rossi dari sisi kiri ketika Rossi balas mendorong dengan kakinya.

Race Direction harus melihat ulang peristiwa tersebut lalu membuat keputusan yang akan menentukan posisi dan koleksi poin Rossi. Hingga hampir satu jam setelah balapan, keputusan dari Race Direction belum ada.

Rossi kini unggul tujuh poin atas Lorenzo, terpangkas empat angka karena Lorenzo berhasil finis di urutan kedua pada GP Malaysia, satu posisi lebih baik dari Rossi. Pedrosa memenangi balapan 20 putaran tersebut.

Sumber: Kompas.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved