Misye Arsita dan Rumah di Tengah Sawah

MISYE Arsita (51), artis peran dan penyanyi yang populer karena sosoknya sebagai ibu Jun dalam sinetron serial Jin dan Jun

Editor: Eka Dinayanti
banjarmasinpost.co.id/kompas.com
Pihak keluarga menunggui jenazah Misye Arsita di rumah duka, Desa Maron, Kecamatan Banyakan, Kabupaten Kediri, Jawa Timur, Kamis (5/11/2015). 

BANJARMASINPOST.CO.ID - MISYE Arsita (51), artis peran dan penyanyi yang populer karena sosoknya sebagai ibu Jun dalam sinetron serial Jin dan Jun (1996-2001 dan 2003-2008), telah tiada. Dia meninggal di kampung halaman, Kediri, Jatim, Kamis (5/11) dini hari.

Menurut adiknya, Win, kakaknya itu beberapa kali mengatakan ingin berhenti dari industri hiburan dan menghabiskan masa tua di Kediri.

“Dia bilang ingin hidup Kediri, beli tanah lalu bikin rumah di tengah sawah, begitu katanya,” ucap dia.

Win mengungkapkan kondisi Misye terus menurun selama tiga bulan terakhir, sejak adanya benjolan di bagian ketiak. Bahkan, sehari sebelum berpulang, dia tidak sudah tidak mau makan lagi.

“Seharian ngedrop dan menolak makan,” katanya.

Selengkapnya baca Banjarmasin Post edisi cetak Jumat (6/11/2015) atau klik http://epaper.banjarmasinpost.co.id

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved