John Tralala Tak Akan Kaitkan Kabar Dirinya Meninggal dengan Edaran Kapolri Soal Hate Speech
Dia tidak akan mengaitkan hal tersebut dengan hukum, mengingat saat ini sudah terbit edaran Kapolri soal ujaran kebencian atau hate speec
Penulis: Rahmadhani | Editor: Elpianur Achmad
BANJARMASIN - Soal pengedar kabar meninggal dirinya, John Tralala sendiri mengaku tak mempersoalkannya.
"Tidak apa-apa hal ini karena kesalahan informasi saja," katanya.
Dia tidak akan mengaitkan hal tersebut dengan hukum, mengingat saat ini sudah terbit edaran Kapolri soal ujaran kebencian atau hate speech.
"Mudah-mudahan orang yang membaca bisa mengklarifikasi saja," tambahnya.
Netizen Banua dibuat heboh oleh kabar duka meninggalnya seniman legendaris banua, John Tralala.
Kabar meninggalnya seniman madihin asli Kalsel ini pertama kali muncul di beranda umpan Blackberry Masanger (BBM) dan langsung menyebar luas.
Kepada Bpost online, John Tralala membantah kabar tersebut.
Dia menyebutkan dalam keadaan sehat wal afiat.
"Alhamdulillah tidak benar. Saya saat ini sehat dan sedang berada di rumah di Banjarmasin," katanya. (Rahmadhani)