Calon Karyawan Pusat Perbelanjaan di Kualakapuas Diminta Lengkapi Data
Beberapa pencari kerja yang lulus tampak senyum sumringah tatkala melihat namanya lulus di papan pengumuman.
Penulis: Jumadi | Editor: Mustain Khaitami
BANJARMASINPOST.CO.ID, KUALAKAPUAS - Sekitar 75 orang yang dinyatakan lulus dari 500 orang pencari kerja di sebuah pusat perbelanjaan yang akan dibuka dan dinyatakan lulus, melakukan daftar ulang di Kantor Disnakersos Kabupaten Kapuas, Jalan Pemuda Kota Kualakapuas Kalteng.
Seperti yang terpantau Senin (16/11/2015) siang, puluhan pencari kerja yang lulus harus melengkapi data.
Bagi mereka yang dinyatakan lulus, nama-nama mereka ditempelkan di dinding papan pengumuman.
Beberapa pencari kerja yang lulus tampak senyum semringah tatkala melihat namanya lulus di papan pengumuman.
Seperti yang disampaikan Jamilah, dia mengaku senang sekali dinyatakan lulus sebagai karyawati di pusat perbelanjaan tersebut.
Kasi Penempatan Tenaga Kerja Disnakersos Kabupaten Kapuas, Ampung mengatakan, bagi mereka yang lulus akan menjalani pelatihan selama satu bulan.
"Mereka yang lulus, nantinya akan dikerjakan di Hypermart Borneo Mall di Kota Kualakapuas yang akan dibuka beberapa bulan ke depan," kata Ampung.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/lengkapi-berkas_20151116_142107.jpg)