Ini Profesi Asli Budi Dukun si Pemanggil Roh Bocah Engeline
Budi Dukun pula yang memberi ancar-ancar tentang tempat di mana Engeline dikuburkan.
BANJARMASINPOST.CO.ID, DENPASAR - Nama Budi Dukun disebut beberapa kali oleh saksi Dewa Ketut Raka dalam sidang lanjutan kasus pembunuhan bocah Engeline di Pengadilan Negeri Denpasar, Bali, Selasa (17/11/2015).
Budi Dukun yang diketahui sebagai anggota Polda Bali itu disebut memiliki indera ke-6 atau kemampuan supranatural, dan sempat memberi petunjuk bahwa Engeline telah meninggal dunia.
Budi Dukun pula yang memberi ancar-ancar tentang tempat di mana Engeline dikuburkan.
Petunjuk Budi Dukun itu akhirnya terbukti akurat, karena beberapa hari kemudian jenazah Engeline ditemukan di tempat yang ia isyaratkan.
"Perasaan saksi apa sih? Tadi dikatakan jangan-jangan ada Engeline di dalam rumah itu. Anda sempat mencari-cari (Engeline) juga? Coba jelaskan," tanya Ketua Majelis Hakim, Edward Harris Sinaga, kepada Dewa Ketut yang menjadi saksi dalam sidang.
Dewa Ketut adalah mantan tenaga sekuriti sewaan yang bertugas menjaga gerbang rumah Margriet Ch Megawe (ibu angkat Engeline) di Jalan Sedap Malam, Denpasar.
Saat itu, berita tentang hilangnya Engeline sedang mengundang perhatian besar dari publik.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/sekuriti-saksi-sidang-kasus-engeline_20151118_215739.jpg)