Ini Pernyataan Ketua NU Kalteng Menyikapi Pembatalan Pencalonan H Ujang Iskandar-Jawawi

Pengurus PW NU Kalteng, meminta pemerintah pusat untuk mencermati dan turun ke Kalteng terkait pembatalan tersebut.

Penulis: Fathurahman | Editor: Eka Dinayanti
Banjarmasinpost.co.id/Faturahman
Paslon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng, H Ujang Iskandar- Jawawi. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Pembatalan H Ujang Iskandar- Jawawi sebagai Paslon Gubernur Kalteng yang diusung oleh Partai Nasdem, Partai Hanura, PPP dan PKPI, oleh KPU-RI mendapat respon dari Ketua PW NU Kalteng, H Abdul Wahid AH, Sabtu (22/11/2015).

Pengurus PW NU Kalteng, meminta pemerintah pusat untuk mencermati dan turun ke Kalteng terkait pembatalan tersebut.

Apalagi pembatalan sudah menghadapi pelaksanaan Pilgub Kalteng yang tinggal tiga minggu lagi.

H Ujang Iskandar adalah Ketua PC NU Kabupaten Kotawaringin Barat, dan wakilnya H Jawawi adalah pengurus daerah NU. Dia menilai pengurus PW NU dizolimi oleh pihak tertentu, sehingga batal ikut Pilgub Kalteng.

Padahal warga NU menghendaki Ujang-Iskandar bisa maju dalam Pilkada Kalteng mendatang.

"Karena keduanya sebagai pengurus NU, kami mempertanyakan pembatalan pencalonan tersebut, padahal sudah lolos pendaftaran dan sudah masuk pencalonan di KPU yang sebentar lagi masuk tahap pelaksanaan Pilgub, malah didiskualifikasi." katanya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved