Tutup Debat, Wibawa dan Sohib Sepakat Pilgub Kalteng Damai

Rakyat tidak perlu takut untuk memberikan hak suaranya saat pencoblosan mendatang, karena pelaksanaan Pilgub Kalteng akan dilakukan dengan baik dan

Penulis: Fathurahman | Editor: Mustain Khaitami
banjarmasinpost.co.id/faturahman
Debat cagub Kalteng di Graha Bhayangkara Polda Kalteng yang diikuti dua pasangan calon. 

‎BANJARMASINPOST.CO.ID, PALANGKARAYA - Tahapan debat kandidat Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Kalteng saat kedua pasangan calon gubernur diberikan kesempatan memberikan closing statemen atau penyataan penutup, sepakat bahwa dalam pelaksanaan Pilgub Kalteng 9 Desember 2015 mendatang sepakat untuk melaksanakan Pilgub Kalteng dengan damai.

‎Pasangan calon nomor urut satu H Sugianto Sabran- Habib H Said Ismail ( Sohib) mengatakan, pihaknya jika menjadi gubernur Kalteng akan membawa keberkahan untuk rakyat Kalteng dan akan membawa keamanan bagi rakyat, sehingga rakyat tidak perlu takut untuk memberikan hak suaranya saat pencoblosan mendatang, karena pelaksanaan Pilgub Kalteng akan dilakukan dengan baik dan damai.

Demikian juga dengan Pasangan Nomor Urut 2 ‎Pasangan Willy M Yoseph dan HM Wahyudi K Anwar (Wibawa) mengatakan, pihaknya mempunyai komitmen untuk membangun Kalteng dan mensukseskan pelaksanaan Pilgub Kalteng dengan aman dan damai dan mengharapkan agar paslon No urut 3 Ujang-Jawawi (UJ) yang didiskualifikasi dan para pendukungnya untuk bergabung bersama Willy-Wahyudi untuk bersama-sama membangun Kalteng bersama Willy- Wahyudi (Wibawa).

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved