Nama Presiden dan Wapres Dicatut

MKD Terpecah? Inilah Kicauan Akbar Faisal: "Sangat Tidak Etis dan Memalukan"

Tidak kompaknya MKD juga terlihat dari kicauan salah satu anggota MKD di twitter, Akbar Faisal. Dua tweet yang diposting memperlihatkan MKD terpecah.

Penulis: Restudia | Editor: Didik Triomarsidi
twitter
Akbar Faisal 

BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA - Sidang Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) dijadwalkan mendatangkan dua orang yang juga berada di rekaman dan disebut-sebut dalam rekaman permasalahan "Papa Minta Saham".

Pencatutan nama Presiden dan Wapres RI oleh Ketua DPR RI, Setya Novanto.

Seperti diketahui, di dalam tubuh MKD saja, suara tidak bulat. Seperti ketika menghadirkan Ketua DPR RI, Setya Novanto yang semula diwacanakan terbuka, ternyata tertutup.

Berbeda dengan dua sidang sebelumnya hingga memantik kemarahan netizen, yang memunculkan hastag #MKDbobrok menjadi tagar world wide atau hastag mendunia.

Tidak kompaknya MKD juga terlihat dari kicauan salah satu anggota MKD di twitter, Akbar Faisal. Dua tweet yang diposting memperlihatkan MKD terpecah.

"Karakter negara yg dianggap hny milik segelintir org/kelompok. Hari ini terjadi lagi. #MKDdiamukjagoan."

"anggota MKD di Press Conference Luhut Panjaitan adl pengkhianatan kpd MKD dan DPR. Sgt tdk etis dan memalukan.Sy akan persoalkan."

Dua kicauan memperlihatkan kekesalan Akbar Faisal pada anggota MKD lainnya.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved