NEWSVIDEO

Di Balik Layar Pemotretan Nina Nurlina, Finalis Puteri Indonesia 2016 dari Kalsel

Pemerintah Kota Banjarmasin melalui Dinas Pariwisata Seni dan Kebudayaan Kota Banjarmasin terus memberikan dukungan kepada Nina Nurlina

Penulis: Elpianur Achmad | Editor: Elpianur Achmad

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Nina Nurlina, Wakil I Galuh Banjarmasin 2015, terus melakukan persiapan menuju ajang Pemilihan Puteri Indonesia 2016.

Pemerintah Kota Banjarmasin melalui Dinas Pariwisata Seni dan Kebudayaan Kota Banjarmasin terus memberikan dukungan kepada Nina Nurlina.

Melalui Akun FB Parsenibud Kota Banjarmasin semakin gencar mendukung Wakil I Galuh Banjarmasin tersebut ke ajang Pemilihan Puteri Indonesia 2015.

Salah satunya, menampilkan video di balik layar pemotretan NINA NURLINA (Finalis Puteri Indonesia dari Kalimantan Selatan).

Melalui Akun FB Dipersenibudbjm, juga menyampaikan terima kasih atas dukungannya kepada
Photo : @djingga.photography @abdie_ridho Djingga Photography, Make Up:@sallyalamakeup
Sally Ala Mardhatillah,Wardrobe IG : @hj.cathrineambarsari.

Nina Nurlina terpilih mewakili Kalimantan Selatan dalam Pemilihan Puteri Indonesia yang berlangsung di Jakarta pada 19 Februari 2016.

"Senin (18/1), saya mendapat kabar mewakili Kalsel dalam Pemilihan Puteri Indonesia 2016. Kaget campur rasa tak percaya. Apalagi persaingannya kan sangat ketat," ujar Neyna, panggilan akrab Nina.

Wakil I Galuh Banjarmasin 2015 ini juga juga mengatakan tes mengikuti Pemilihan Puteri Indonesia sangat berat. Peserta diwawancarai lewat video call.

"Cukup banyak pertanyaan yang diajukan panitia seleksi. Yang pasti dites keasliannya sebagai warga Kalsel. Sewaktu diminta menampilkan bakat seni, saya menyanyikan lagu Banjar," ujar perempuan kelahiran Banjarmasin, 5 September 1994 ini.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved