Thary Heran Selalu Diundang Hibur Para Pembalap
Rencananya penyanyi cantik dengan memiliki tahi lalat di pipi kiri ini akan menghibur para pembalap di acara lomba adventure Traill di Serongga.
Penulis: Syaiful Anwar | Editor: Elpianur Achmad
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Setiap ada event Adventure Trail, baik diselenggarakan di Banua maupun provinsi tetangga, Kalimantan Tengah, penyanyi Thary Mauretta selalu diundang menghibur para pembalap.
Rencananya, penyanyi cantik dengan memiliki tahi lalat di pipi sebelah kiri ini akan menghibur para pembalap di acara lomba adventure Traill di Serongga, Kabupaten Tanahbumbu, Kalsel, minggu ketiga Februari ini.
"Ini kesekian kalinya saya diminta menghibur para pembalap usai berlomba," papar Thary, Minggu (31/1/2016).
Menurut penyanyi asal Rantau, Kabupaten Tapin ini, dirinya tak tahu kenapa selalu diundang bila event adventure.
"Mungkin saya cepat akrab dan mudah nyambung saat diajak ngobrol. Katanya kalau saya lagi perform membawakan lagu, asyik," ucapnya.
Selain menghibur pembalap, Minggu (31/1/2016) juga menyanyi di acara wedding di Kota Rantau, Tapin.
"Saya tadi membawakan delapan lagu di acara tersebut," ceritanya. (Syaiful Anwar)
