Dangdut Academy 3
Dewa Pinta Satu SMS Saja Buat Sona
"Kita harus bangga, ada urang asli Banua yang mampu menembus D'Academy 3 dan patut didukung," tandasnya.
Penulis: Syaiful Akhyar | Editor: Mustain Khaitami
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Tak hanya masyarakat Barabai dan Hulu Sungai Tengah (HST) saja, urang Banua pasti tak ingin satu-satunya wakil Kalsel, Rasunah alias Sona gugur di Konser Dangdut Academy (D'Academy) 3 Indosiar yang sudah memasuki 28 besar.
Tak hanya doa, mereka juga rela menyisihkan uang beli pulsa buat memberikan dukungan SMS ke Sona.
"Setiap kali Sona tampil, kami sekeluarga selalu nonton. Suara Sona cukup bagus, cuma agak kaku, mungkin gugup saja," kata Rusniah, warga pal 1 Kotabaru, Rabu (3/2/2016).
Tak hanya menyaksikan, lanjut ibu beranak empat ini, mereka juga mengirim SMS supaya bisa terus bertahan hingga masuk 10 besar.
"Kita harus bangga, ada urang asli Banua yang mampu menembus D'Academy 3 dan patut didukung," tandasnya.
Senada diungkapkan mantan juara ketiga Lomba Nyanyi Dangdut se Kalsel di tahun 1970-an Dewa Pahulan.
"Sona kan satu-satunya wakil Kalsel, tentu saja semua masayarkat di Banua terus bertahan. Malah tak hanya masuk 10 besar, bahkan lebih, dari itu bisa menerobos lima besar," paparnya.
Ditambahkan Dewa, selain Sona saja harus tampil prima, juga masyarakat Kalsel juga harus memberikan dukungan SMS setiap kali tampil.
"Tak usah muluk-muluk, bila satu warga di Banua saja memberikan dukungan SMS, pasti bakalan menang," ucapnya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/rasunah-alias-sona_20160201_195643.jpg)