Tak Bisa Datang ke Bedah Pantun Adjim, Sahbirin Noor Sampaikan Pantun Lewat Telpon

Selain Wali Kota terpilih, juga hadir Pemimpin Redaksi Banjarmasin Post Group Yusran Pare serta seniman dan budayawan Banua.

Penulis: Syaiful Anwar | Editor: Mustain Khaitami
banjarmasinpost.co.id/syaiful anwar
Pemain Sanggar Budaya Kalsel sedang membacakan pantun Baantar Jujuran. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Wali Kota Terpilih Kota Banjarmasin, Ibnu Sina menghadiri bedah Kitab Pantun Babasa Banjar karangan Datu Mangku Adat Adjim Arijadi yang berlangsung di Gedung Balairung Sari Taman Budaya Banjarmasin, Rabu (10/2/2016).

Selain Wali Kota terpilih, juga hadir Pemimpin Redaksi Banjarmasin Post Group Yusran Pare serta seniman dan budayawan Banua.

Gubernur terpilih Sabirin Noor tidak bisa hadir dan hanya menyampaikan pantun melalui telepon yang diperdengarkan lewat pengeras suara.

Sebelum bedah buku juga ada pantun Baantar Jujuran karya almarhum Adjim yang dibacakan Sanggar Budaya Kalsel, pembacaan
puisi dari Micky Wijaya serta Taufik Arbain dan penyair Zada dari Barabai. 

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved