Kartini Day Mitsubishi Bertabur Hadiah

PT Kramayudha Tiga Berlian sebagai distributor resmi kendaraan Mitsubishi Motors di Indonesia mencanangkan beberapa program menarik

Penulis: Sudarti | Editor: Eka Dinayanti
banjarmasinpost.co.id/sudarti
MMC Sales Force Development Dept Helmi Fauzan (tengah) Anggun Sanjaya PK MMC Dealer Workshop Development dan Hj Subiarti Branch Manager PT Sumber Berlian Motors di acara Kartini day, Sabtu (23/4) 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - PT Kramayudha Tiga Berlian sebagai distributor resmi kendaraan Mitsubishi Motors di Indonesia mencanangkan beberapa program menarik di sisi penjualan maupun purnajual.

Program bertajuk Come and Celebrate Kartini Day with Mitsubishi itu untuk merayakan moment spesial untuk wanita Indonesia dan pelanggan setia Mitsubishi.

Sebagaimana rilis dari PT KTB, program yang ditawarkan di antaranya test drive berhadiah khusus untuk wanita, voucher belanja hingga Rp 1 juta untuk pembelian mobil penumpang.

Check up gratis kendaraan penumpang dan harga spesial untuk ganti oli dan oli filter.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved