Penyanyi Cantik Ini Membawakan "Cincin Kawin" dengan Paman Birin
"Ulun juga sempat berduet dengan gubermur Sahbirin membawakan lagu Cincin Kawin, Sabtu malam tadi di Loksado"
Penulis: Syaiful Akhyar | Editor: Didik Triomarsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Penyanyi asal Kota Rantau, Tapin, Thary Mauretta berduet dengan Gubernur Kalsel, H Sahbirin Noor yang akrab disapa Paman Birin di acara hiburan di Loksado, Kandangan, Hulu Sungai Selatan (HSS).
"Ulun juga sempat berduet dengan gubermur Sahbirin membawakan lagu Cincin Kawin, Sabtu malam tadi di Loksado" ucap Thary, Senin (9/5/2016).
Menurut perempuan berwajah cantik ini, dirinya sangat senang dan bangga bisa berduet dengan orang nomor satu di Kalsel.
"Kapan lagi bisa berduet dengan gubernur. Suara beliau juga sangat bagus," tandasnya.
Selain berduet dengan gubernur, penyanyi memiliki tahi lalat di sebelah kanan ini juga membawakan sekitar delapan lagu di antaranya Dua Kursi, Senandung Rembulan, Goyang Dumang, Kereta Malam
.
Usai menyanyi di Loksado, dilanjutkan menyanyi di acara wedding di Rantau di hara Selasa. Lalu, dilanjutkan Rabu sampai malam Kamis menyanyi di Bataylon 623 Banjarbaru acara Sertijab.
"Terus malam Sabtu sama malam Minggu menyanyi di Tamiyang Layang, Kalimatan Tengah acara adventure. Lalu, minggu sampai malam Senin acara wedding d Binuang," ceritanya.
