Kebakaran Jalan H Djok Mentaya
"Jauhkan dari Bala Ya Allah"
Bahkan barisan pemadam kebakaran yang bertubi-tubi datang ke lokasi pun masih terus berupaya memadamkan kobaran api.
Penulis: Nia Kurniawan | Editor: Didik Triomarsidi
banjarmasinpost.co.id/rahmadhani
Kebakaran kali ini melanda bangidi di Jalan H Djok Mentaya Gang Sabumi RT 9 Kelurahan Mawar Banjarmasin Tengah
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Api masih berkobar, warga di Jalan H Djok Mentaya Gang Sabumi RT 9 Kelurahan Mawar Banjarmasin Tengah geger kebakaran. Hingga berita ini diturunkan belum jelas berapa banyak rumah yang hangus terbakar. Namun dari kesaksian warga, api yang berkobar masih cukup hebat.
Bahkan barisan pemadam kebakaran yang bertubi-tubi datang ke lokasi pun masih terus berupaya memadamkan kobaran api.
Kebakaran diketahui berkobar hebat sejak pukul 20.45 wita, Jumat (27/5). Situasi kebakaran ini membuat warga pun panik.
"Ya ampun, kebakaran terjadi dekat sekali dengan rumah ibuku, jauhkan dari bala ya Allah. Belum kena tapi api begitu besar," ucap seorang warga bernama Ayu kepada BPost Online
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/jalan-dahlia_20160527_212527.jpg)