Mau Dukung Anisa di Final Hijab Hunt, SMS Aja ke Sini?
Selama delapan hari sudah, mahasiswi STIE Banjarmasin ini diajarkan berbagai hal tidak hanya dibekali pengetahuan seputar public speaking
Penulis: Khairil Rahim | Editor: Didik Triomarsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Sebanyak15 finalis Sunsilk Hijab Hunt 2016 telah masuk sesi karantina di Jakarta termasuk salah satunya kontestan asal Banua, Anisa Chairani.
Selama delapan hari sudah, mahasiswi STIE Banjarmasin ini diajarkan berbagai hal tidak hanya dibekali pengetahuan seputar public speaking tapi juga bagaimana membangun personal branding melalui social media blog.
"Banyak pelajaran yang dipetik Anisa selama di karantina di Jakarta," ujar ayah Anisa, Nor Cholis yang dihubungi di Jakarta.
Bahkan lanjut dia Anisa dan finalislainnya juga ajak mengunjungi butik model Dian Pelangi sekaligus bagi pengalaman.
Nah setelah karantina lanjut Nor Cholis Anisa meminta dukungan ke masyarakat untukmemberikan suaranya melalui voting sms.
"Nanti ada lagi voting sms.mohon bantuannya ketik saja HIJAB Anisa Kirim ke 93458," kata dia.
Ini lanjut Nor Cholis sangat menentukan saat Anisa tampil di final nanti sehingga bisa menambah harum nama Banua.
"Anisa tampil tidak hanya untuk nama keluarga tapi juga membawa Banua," lanjut dia.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/anisa-chairani_20160602_083531.jpg)