Torabika Soccer Championship
Hansamu Yama Absen Lawan Persela
Masalahnya, bek Timnas U-23 tersebut telah mengoleksi tiga kartu kuning selama membela Barito hingga pekan ketujuh Torabika Soccer Championship (TSC).
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Barito Putera dipastikan tak akan diperkuat bek andalannya, Hansamu Yama Pranata, saat melakoni lawatan ke kandang Persela Lamongan, Senin (27/6) malam.
Masalahnya, bek Timnas U-23 tersebut telah mengoleksi tiga kartu kuning selama membela Barito hingga pekan ketujuh Torabika Soccer Championship (TSC) A 2016.
Kartu kuning tersebut masing-masing didapat Hansamu saat berlaga melawan Bhayangkara Surabaya United, Persipura Jayapura dan Semen Padang.
Sementara berdasarkan regulasi TSC A 2016, ditegaskan bahwa pemain yang mendapat tiga kartu kuning dalam tiga laga berbeda, tidak bisa diturunkan di satu laga berikutnya. Aturan ini berlaku untuk kelipatan berikutnya (kelima, ketujuh, kesembilan, dan seterusnya).
Meskipun Hansamu absen, angin segar datang dari Mohammadou Al Hadji. Karena, bek asal Kamerun itu dipastikan siap tempur di kandang Persela.
Saat Barito menjamu Semen Padang, Jumat (17/6/2016) lalu, Al Hadji, yang baru saja menjalani terapi penyembuhan cedera di Jakarta, diturunkan mengawal sektor pertahanan Barito bersama dengan Hansamu Yama dan juga M Roby.
Namun Al Hadji dalam laga yang berakhir 1-1 tersebut, hanya tampil satu babak di babak pertama. Pasalnya memasuki babak kedua, tim pelatih Barito menarik keluar Al Hadji dan kemudian memasukkan Fathul Rahman.
Usai berlaga, kondisi Al Hadji secara umum baik-baik saja. Hal itupun diutarakan dokter tim Barito, yakni Ramadhan Supit kepada Metro, Senin (20/6) siang.
"Kondisi Al Hadji oke saja, tidak ada keluhan nyeri. Kalau dia dimainkan hanya satu babak, itu tentunya pertimbangan dan juga wewenang dari tim pelatih," ujar pria yang akrab disapa dokter Rama ini.
Rama menambahkan, stoper asal Kamerun ini pun sudah bisa memperkuat tim kala melakoni laga selanjutnya yakni di kandang Persela Lamongan.
“Kalau secara kondisi siap saja kembali memperkuat tim di laga berikutnya. Tapi tergantung keputusan dari tim pelatih," pungkasnya. (ran)
Kartu Kuning Hansamu
-30/4/2016 Vs Bhayangkara SU : Menit 19
-13/6/2016 Vs Persipura : Menit 89
-17/6/2016 Vs Semen Padang : Menit 93