PON XIX Jabar

Atlet Selam Kalsel Khawatir Arus yang Kurang Bersahabat

Sisa waktu sebelum pertandingan dimaksimalkan oleh atlet selam Kalsel untuk tetap fokus melakukan latihan agar siap tampil maksimal saat pertandingan.

Penulis: Aprianto | Editor: Didik Triomarsidi
aprianto
Tiga atlet selam PON Kalsel 2016 terus fokus mempersiapkan diri jelang pelaksanaan ajang PON XIX 2016 untuk cabang Selam. 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANDUNG - Tiga atlet selam PON Kalsel 2016 terus fokus mempersiapkan diri jelang pelaksanaan ajang PON XIX 2016 untuk cabang Selam.

Sisa waktu sebelum pertandingan dimaksimalkan oleh atlet selam Kalsel untuk tetap fokus melakukan latihan agar siap tampil maksimal saat pertandingan.

Cabang olahraga ini akan mulai dipertandingkan pada Minggu, (25/9) mendatang di Pantai Tirtamaya Kabupaten Bandung.

Tiga atlet dari Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Kalsel terus mematangkan persiapannya.

Pada ajang pra PON 2015 lalu, tiga atlet selam Kalsel sukses meraih satu perak dan dua perunggu.

Meiky Erwinda kelas M Course Putri meraih medali perak, Wawan Cahyo M meraih medali perunggu dikelas 5 Poin course putra dan Urip Seniman dikelas Course putra meraih medali perunggu.

"Untuk persiapan kita sudah 80 persen, sisanya tinggal 20 persen faktor lainnya, karena arus dan fisibility kurang bersahabat," kata Wawan Cahyo M, kemarin.

Dirinya dan dua rekannya mengaku sudah siap untuk tampil dengan maksimal dan mengulang sukses seperti saat ajang pra PON 2015.

"Untuk tanding di PON XIX 2016 Jawa Barat kita harus siap tanding dan semoga bisa memberikan yang terbaik," tambahnya.

Cabor Selam sendiri termasuk dalam cabor yang masuk dalam program pelatprov dan sentralisasi KONI Kalsel. Para atletnya mendapatkan dana insentive dari KONI Kalsel selama persiapan menyongsong PON XIX 2016 Jawa Barat

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved