Metro Banjar Edisi Cetak
24 Orang Pusing, Mual, dan Muntah
Usai memakan nasi kotak, kata Fuadi, anak-anak tidak merasakan apa-apa. Namun menjelang Jumat malam, salah seorang anak panti mengalami sakit perut.
BANJARMASINPOST.CO.ID, KUALAKAPUAS - Sebanyak 24 orang anak Panti Asuhan Budi Sejahtera, di Jalan Jawa, Kecamatan Selat Kota, Kualakapuas, Kalteng, mengalami pusing-pusing, mual, muntah dan diare. Keracunan ini terjadi setelah mereka memakan nasi kotak, yang dikirim panitia acara musyawarah kabupaten.
Anak yatim yang keracunan itu langsung ditangani oleh pengasuh panti asuhan dengan memberi obat untuk menghilangkan rasa pusing, mual dan sakit kepala. Dari 24 orang itu sebanyak 15 orang dilarikan ke RSUD dr H Soemarno, Kota Kualakapuas, untuk mendapatkan pertolongan secara serius.
Informasi yang didapat di lapangan, sebelum keracunan terjadi panti asuhan mendapatkan kiriman nasi kotak dari kegiatan Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kabupaten Kapuas, yang menggelar acara musyawarah kabupaten, Jumat (25/11) sore.
Fuadi (27), salah satu pengurus Panti Asuhan Budi Sejahtera, mengatakan setelah menerima kiriman nasi kotak itu pengurus panti membagikan kepada semua anak panti pada sore hari itu juga.
"Semua anak panti memakan nasi kotak yang telah diberikan kepada kami," ujarnya, Minggu (27/11).
Usai memakan nasi kotak, kata Fuadi, anak-anak tidak merasakan apa-apa. Namun menjelang Jumat malam, salah seorang anak panti mengalami sakit perut. "Awalnya kami kira sakit perut biasa. Namun pada Sabtu dinihari, makin banyak anak yang mengalami sakit perut, pusing, mual dan muntah,” ujarnya.
“Takut terjadi apa-apa dengan mereka, kami langsung membawa mereka ke rumah sakit menggunakan mobil relawan. Ternyata mereka keracunan nasi kotak yang mereka makan pada sore Jumat itu," tambahnya.
Kasus keracunan masal ini ditangani Polres Kapuas. Kapolres Kapuas, AKBP Jukiman Situmorang, langsung ke rumah sakit begitu mendapat informasi kejadian itu. (jd)
Baca Lengkap di Harian Metro Banjarj Edisi, Senin (28/11/2016)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/cover-metro-banjar_20161128_113501.jpg)
