Jelang Laga Lawan Vietnam, Timnas Indonesia Latihan 20 Menit di Hotel

Selama lebih kurang 20 menit program latihan dipimpin oleh dua asisten pelatih skuat Garuda yakni Wolfgang Pikal dan Peter Hans Schaeller.

Editor: Elpianur Achmad
PSSI
Timnas Indonesia jalani latihan ringan sebelum kick-off lawan tuan rumah Vietnam di leg kedua semifinal Piala AFF 2016, Rabu (7/12/2016) pukul 19.00 WIB. 

BANJARMASINPOST.CO.ID - Timnas Indonesia menggelar latihan ringan jelang kick-off menghadapi kesebelasan Vietnam dalam leg kedua semifinal Piala AFF 2016 di Stadion National My Dinh, Hanoi, Rabu (7/12/2016) pukul 19.00 WIB.

Latihan itu dilaksanakan di Hotel Daewoo Hanoi, tempat menginap anak-anak asuhan Alfred Riedl.

Selama lebih kurang 20 menit program latihan dipimpin oleh dua asisten pelatih skuat Garuda yakni Wolfgang Pikal dan Peter Hans Schaeller.

Indonesia memiliki kans lolos ke babak final karena di leg pertama, Boaz Salossa dkk berhasil menang 2-1.

Artinya dengan hasil imbang saja Indonesia sudah dipastikan melaju ke partai pamungkas. (*)

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved