Seputar Banjarmasin
Banyak Penipuan Soal PDAM Ini Imbauan dari Duta Air
Duta Air Banjarmasin, Ishlah Wahdini menerangkan himbauan yang diberikan PDAM Bandarmasih Diantaranya kepada pelanggan PDAM Bandarmasih agar berhati
Penulis: Khairil Rahim | Editor: Didik Triomarsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Sehubungan dengan adanya beberapa kejadian meter air hilang di pelanggan PDAM Bandarmasih, Perusahaan air Banjarmasin ini memberi himbauan.
Duta Air Banjarmasin, Ishlah Wahdini menerangkan himbauan yang diberikan PDAM Bandarmasih Diantaranya kepada pelanggan PDAM Bandarmasih agar berhati-hati terhadap petugas yang mengaku dari PDAM Bandarmasih tetapi tidak memiliki kelengkapan: ID card, seragam dan surat tugas, karena kemungkinan Petugas Palsu.
Lalu lanjut dia kepada pelanggan yang ingin mendaftar sambungan baru agar langsung datang ke kantor PDAM Bandarmasih untuk menghindari ‘’sambungan baru ilegal yang menggunakan meter air curian".
Berikutnya Kepada pembeli atau pengepul besi agar tidak menerima/membeli meter air yang tidak sah dari PDAM Bandarmasih.
"Apabila ada pihak yang tidak sah menawarkan/menjual meter air PDAM Bandarmasih harap melaporkan kepada pihak kepolisian setempat," ujar perempuan cantik ini.
Adapun kasus meter air hilang ini sudah ditangani oleh pihak kepolisian sehingga apabila pembeli atau pengepul besi tetap membeli meter air yang tidak sah dari PDAM Bandarmasih berarti melanggar ketentuan hukum.
"Demikian pemberitahuan ini disampaikan untuk dapat diketahui bersama. Terimakasih. Sumber dari Humas PDAM Bandarmasih," terang dia.
