Berita Tabalong
Persiapan Sekolah Inspektur, 89 Personil Polres Tabalong Ikuti Bimbingan
Program pembinaan sendiri dilakukan di Mapolda Kalsel selama empat hari terhitung dari dari 10 Januari sampai dengan 13 Januari 2017.
Penulis: Dony Usman | Editor: Didik Triomarsidi
BANJARMASINPOST.CO.ID, TANJUNG - Puluhan personil Polres Tabalong diikutkan dalam kegiatan pembinaan untuk persiapan mengikuti seleksi Sekolah Inspektur Polisi (SIP).
Program pembinaan sendiri dilakukan di Mapolda Kalsel selama empat hari terhitung dari dari 10 Januari sampai dengan 13 Januari 2017.
Untuk personil Polres Tabalong yang mengikuti kegiatan pembinaan tersebut terdata sebanyak 89 orang.
Kegiatan pembinaan ini sifatnya wajib bagi personil yang telah memenuhi persyaratan untuk bisa mengikuti seleksi SIP.
Kapolres Tabalong AKBP Hardiono melalui Kasubag Humas Iptu H Ibnu Subroto, membenarkan, adanya personil yang dikirim untuk mengikuti pembinaan tersebut.
"Semuanya yang memenuhi syarat diminta untuk ikut, ada 89 orang. Diberangkatkan melalui bagian sumda," katanya.
Mereka diwajibkan mengikuti kegiatan pembinaan dalam rangka program pendidikan Polri tahun 2017.
Untuk personil yang dikirimkan mengikuti pembinaan, bukan yang hanya bertugas di mapolres, tetapi juga dari polsek-polsek.
Terhadap personil yang mengikuti bimbingan kapolres berharap agar melaksanakannya dengan baik.
Sehingga nantinya akan bisa memudahkan apabila mengikuti tahapan tes seleksi SIP untuk tahun 2017.
