Permainan Tornado Berujung Maut, Remaja 14 Tahun Terlepas Dari Kursi Pengaman

Arena bermain Zhaohua Park, di Fengdu County, China heboh usai seorang remaja terlepas dari kursi pengaman.

Penulis: Restudia | Editor: Eka Dinayanti

BANJARMASINPOST.CO.ID - Permainan Tornado Berujung Maut, Tewaskan Remaja 14 Tahun.

Arena bermain Zhaohua Park, di Fengdu County, China heboh usai seorang remaja terlepas dari kursi pengaman.

Pernah naik permainan tornado di Dunia Fantasi (Dufan) Ancol? Permainan ini jadi ajang uji adrenalin bagi para pengunjung taman bermain.

Permainan Tornado Berujung Maut
Permainan Tornado Berujung Maut

Nah di permainan serupa, aksi pengunjung yang menaiki permainan tornado berakhir tragis. Kejadian ini menimpa remaja berusia 14 tahun.

Sama seperti remaja lainnya yang penasaran dengan permainan yang menguji adrenalin, ia juga menaiki tornado di arena bermain di Chongqing, barat daya China.

Terlihat, ketika permainan tornado ini mulai berputar di utara, salah seorang penumpang terlepas dari kursi pengaman.

Hingga berayun-ayun di ujung besi mesin permainan di arena bermain Zhaohua Park, di Fengdu County ini. Ia terlihat mencoba bertahan dengan berpegangan pada mesin tornado.

Dalam video singkat dua kali putaran tornado dengan nama permainan A Journey in Space, badannya terlihat menggelantung di udara.

Permainan Tornado Berujung Maut
Permainan Tornado Berujung Maut

Terdengar suara riuh penonton melihat aksi gadis ini. Saksi mata, termasuk anak-anak yang ada di area permainan tersebut menangis histeris.

Beberapa terlihat menutup kedua telinganya ketika melihat seluruh pengunjung histeris.

Tak terlihat dalam video apakah remaja ini akhirnya terlempar ke bawah. Namun berdasarkan laporan, akhirnya remaja ini jatuh usai bergelantung selama 5 menit.

Tubuhnya akhirnya terlempar ke bawah dan menghantam tanah. Dilansir dailymail, remaja 14 tahun ini akhirnya tewas usai dilarikan ke rumah sakit.

Beberapa saat usai tubuhnya terlempar, beberapa pengunjung sudah mencoba memberikan pertolongan pertama.

Kecelakaan ini terekspose usai pemerintahan Bureu dari Fengdu county melaporkan kepada jurnalis Chongqing Morning Post.

Pemerintah setempat mengungkapkan mesin tornado tersebut rusak, menyebabkan remaja 14 tahun tewas.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved