Sandi Pratama PentolanTimnas U-19 Perkuat Skuat Martapura FC
Pentolan Timnas U-19 saat mengarungi Piala AFF 2016, Sandi Pratama perkuat skuad Martapura FC hadapi kompetisi Liga 2 (Divisi Utama) 2017
Penulis: Frans Rumbon | Editor: Syaiful Akhyar
BANJARMASINPOST.CO.ID, MARTAPURA- Mengarungi kompetisi Liga 2 (Divisi Utama) 2017, tim Martapura FC dipastikan bakal dihiasi beberapa amunisi anyar.
Salah satu pemain yang ikut menyemarakkan skuad Martapura FC tersebut, adalah pentolan Timnas U-19 saat mengarungi Piala AFF 2016 lalu yakni Sandi Pratama.
Sandi sendiri sebenarnya sudah kurang lebih sepekan ini merapat bersama tim berjuluk Laskar Sulthan Adam ini.
Setelah menjalani serangkaian pemantauan dalam berbagai kesempatan latihan, Sandi pun berhasil meyakinkan tim pelatih lewat performanya.
Tak heran karenanya tim pelatih yang dikomandani Frans Sinatra Huwae pun kemudian langsung memberikan lampu hijau.
Lantas manajemen pun langsung menindak lanjutinya dengan melakukan negosiasi dan kemudian diketahui Sandi pun sepakat (deal) untuk ikut bergabung.
Kabar mengenai tercapainya kesepakatan Sandi untuk bergabung ini sendiri disampaikan oleh manajemen Martapura FC.
"Ya, Sandi sudah deal dan akan bergabung dengan tim," ujar manajer Martapura FC, Ami Said kepada BPost Online, Sabtu (4/2/2017).
Bergabungnya Sandi ini tentunya akan semakin melengkapi pemain di sektor sayap kanan tim Martapura FC.
Pasalnya di posisi yang sama, tim pun beberapa waktu lalu sudah merekrut pemain anyar yakni Revan kemudian Mustaqim Ohorella. (*)
