Selebrita
Andika Kangen Band Dilaporkan KDRT, Pukul Wajah Istri Pakai Gagang Pedang
Chairunisa alias Caca, istri Andika vokalis Kangen Band, melaporkan suaminya ke Polresta Bandar Lampung, Rabu (8/2/2017) malam.
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANDAR LAMPUNG - Chairunisa alias Caca, istri Andika vokalis Kangen Band, melaporkan suaminya ke Polresta Bandar Lampung, Rabu (8/2/2017) malam.
Chairunisa melaporkan Andika atas perbuatan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).
Menurut Chairunisa, Andika memukul dirinya di dalam mobil pada Kamis (2/2/2017) malam.
"Andika memukul wajah saya pakai besi gagang pedang," ujar Chairunisa saat diwawancarai di Polresta Bandar Lampung, Kamis (9/2/2017).
Akibat pemukulan itu, wajah Chairunisa mengalami lebam dan memar-memar. Chairunisa berharap kasus ini diusut aparat kepolisian.
Saat dikonfirmasi melalui telepon selulernya, Andika belum bisa komentar.
"Nanti saja ya, nyawa saya belum kumpul (baru bangun tidur)," ujar Andika, Kamis (9/2/2017) siang. (*)
