Pepes Tahu Jamur Siap Dalam 2 Langkah

Jadikan pepes tahu makin spesial dengan tambahan jamur tiram di dalamnya. Sajikan Pepes Tahu Jamur hangat ini untuk keluarga tercinta

Editor: Eka Dinayanti
sajiansedap.com
Pepes Tahu Jamur 

BANJARMASINPOS.CO.ID - Jadikan pepes tahu makin spesial dengan tambahan jamur tiram di dalamnya. Sajikan Pepes Tahu Jamur hangat ini untuk keluarga tercinta, pasti selalu disuka.

Bahan:
500 gram tahu putih haluskan
50 gram jamur tiram suwir
1 batang daun bawang diiris halus
2 butir telur dikocok lepas
5 lembar daun salam dipotong-potong
50 ml santan
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh gula
1 sendok teh ketumbar bubuk
5 butir bawang merah diiris halus
2 ikat kemangi, ambil daunnya
8 lembar daun pisang untuk membungkus

Cara membuat Pepes Tahu Jamur:
1. Aduk semua bahan jadi satu. Sendokkan di atas daun pisang.

2. Kukus di dalam pengukus yang sudah dipanaskan, di atas api sedang 45 menit hingga matang.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved