Berita Banjarmasin
BI Kenalkan Rupiah NKRI 2016 di Makorem 101/Antasari
BANK Indonesia Perwakilan Banjarmasin melakukan sosialisasi uang rupiah NKRI 2016 ke anggota TNI di Aula Makorem 101/Antasari Banjarmasin, Rabu (22/2)
Penulis: Sudarti | Editor: Eka Dinayanti
BANJARMSINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - BANK Indonesia Perwakilan Banjarmasin melakukan sosialisasi uang rupiah NKRI 2016 ke anggota TNI di Aula Makorem 101/Antasari Banjarmasin, Rabu (22/2).
Kegiatan sosialisasi dengan tema Rupiah Simbol Kedaulatan Bangsa Indonesia itu dihadiri oleh Kepala Perwakilan BI Banjarmasin Harymurthy Gunawan, Danlanud Sjamsuddin Noor Letkol Pnb Bambang Sudewo, perwakilan dari Lanal, Rindam VI/Mulawarman, Dansat jajaran Korem 101/Antasari dan undangan lainnya.
Danrem 101/Ant Kolonel Kav Yanuar Adil dalam sambutannya yang dibacakan Kasrem Letkol Inf Priyanto Eko Widodo mengatakan, sejak munculnya uang rupiah tahun edar (TE) 2016 yang dirilis BI, banyak pro dan kontra terkait beberapa isu yang beredar terutama di media sosial seperti gambar palu arit, pemilihan warna yang hampir sama dengan mata uang negara lain serta pemilihan gambar pahlawan yang dinilai kurang tepat.
Kegiatan yang dilakukan BI ini sangat positif dalam rangka mengenal dan mempelajari mata uang edisi terbaru. Selain itu juga mengenali uang yang asli agar terhindar dari tidak kejahatan berupa pemalsuan uang dan lainnya.
