Barito Putera

Ini Striker Asing yang Datang ke Barito

Teka-teki siapa striker asing Barito Putera untuk mengarungi Kompetisi Liga 1 (ISL) 2017 akhirnya terjawab sudah.

Penulis: Frans Rumbon | Editor: Murhan
Globoesporte
Thiago Dos Santos Cunha 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Teka-teki siapa striker asing Barito Putera untuk mengarungi Kompetisi Liga 1 (ISL) 2017 akhirnya terjawab sudah.

Striker yang akhirnya didapatkan oleh tim berjuluk Laskar Antasari ini tak lain adalah Thiago Dos Santos Cunha yang berasal dari Brasil.

Cunha diketahui Rabu (15/3/2017) sudah dalam perjalanan untuk segera bergabung dengan Rizky Pora dan kawan-kawan di Banjarmasin.

"Iya, dia sedang dalam perjalanan malam ini tiba di Jakarta, besok pagi dia ke Banjarmasin," ujar Manajer Barito, Hasnuriyadi Sulaiman.

Diterangkan oleh pria yang akrab disapa Hasnur ini, Cunha tak lain merupakan striker yang direkomendasikan oleh pelatih Jacksen F Tiago.

"Iya dia direkomendasikan oleh coach Jacksen dan masuk dalam skema tim," terangnya.

Dengan bergabungnya Cunha, legiun asing Barito pun sudah komplet untuk mengarungi kompetisi Liga 1.

Sebelumnya, dalam tim sudah ada dua pemain asing yakni Matias Cordoba di sektor gelandang dan Aron Evans di posisi stoper.

Berdasarkan penelusuran di dunia maya, Cunha sendiri diketahui berusia 31 tahun dengan tinggi 177 sentimeter.

Dalam dua tahun terakhir, Cunha diketahui sempat merumput di tim Port FC, Mumbay City FC dan juga Londrina.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved