Kini Isunya Dimitar Berbatov Didatangkan ke Persib Bandung

Hal itu berawal dari kode yang dilontarkan Manajer Persib Umuh Muchtar yang akan memberikan kenjutan lagi

Editor: Halmien
net
Pemilik terakhir nomor punggung 9 di MU, Dimitar Berbatov 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANDUNG - Persib Bandung terus dikaitkan dengan pemain top lain setelah berhasil mendatangkan Michael Essien.

Hal itu berawal dari kode yang dilontarkan Manajer Persib Umuh Muchtar yang akan memberikan kenjutan lagi. 

Kode itu pun kini dipercaya akan terealisasi karena sebelum mendatangkan Essien Umuh juga mengaku siap memberikan kejutan.

Umuh mengindikasikan akan ada penyerang top dunia yang menjadi incarannya.

Bobotoh yang dibuat penasaran pun berspekulasi di dunia maya.

Sampai-sampai sampai ada yang bertanya ke penyerang Sergio Van Dijk di Twitter.

"@serginhovandijk om botak (panggilan Van Dijk), (pemain) asing top yang mau gabung Persib siapa selain Essien?."

Van Dijk pun merespon dan ikut menebak-nebak bahwa pemain itu adalah mantan penggawa Manchester United Dimitar Berbatov.

"Ngga tahu... mungkin Berbatov saya baca di media sosial... #kelasdunia," jawab mantan top scorer Liga Australia itu.

Penyerang yang kini berusia 36 tahun itu tercatat membela klub Yunani Paok FC yang melepasnya di akhir musim 2015-2016.

Pemain asal Bulgaria itu hanya mencetak empat gol di Liga Yunani dalam masa bermain satu musim bersama Paok

Sumber: Tribunnews
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved