Artis Terjerat Narkoba
Rhoma Irama Mengaku Hatinya Hancur
Penyanyi dangdut, Rhoma Irama mengaku prihatin dan sedih atas kasus narkoba yang tengah membelit anaknya, Ridho Rhoma.
BANJARMASINPOST.CO.ID, JAKARTA – Penyanyi dangdut, Rhoma Irama mengaku prihatin dan sedih atas kasus narkoba yang tengah membelit anaknya, Ridho Rhoma.
“Saya merasa prihatin. merasa sedih. Merasa hancur hati saya. Kenapa? Karena Ridho ini merupakan korban narkoba yang ke-10 juta sekian lah,” katanya saat ditemui di acar munas PAMMI di Hotel Mercure Ancol, Minggu (26/3/2017).
Di sela kegiatan mengisi acara di konser pesta dangdut di pantai Festival itu, Rhoma mengaku akan berusaha keras untuk ikut sama-sama memberantas narkoba di Indonesia.
“Dengan adanya Ridho (jadi salah satu korban), saya semakin concern untuk memberantas Narkoba!” tegasnya sebelum checksound di Pantai Festival Ancol.
Rhoma juga menuturkan, narkona saat ini sudah menjadi musuh besar bagi bangsa. Bahkan, Rhoma menyebut, Indonesia sedang darurat narkoba.
“Narkoba ini sudah menjadi musuh bangsa, sudah daruratlah. Dan nakroba ini sudah menjadi musuh bangsa, kita sudah darurat narkoba,” katanya.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/ridho-rhoma_20170326_232736.jpg)