BANJARMASIN.CO.ID, BANJARMASIN - Anggota Direktorat Polair Polda Kalimantan Selatan, saat ini benar-benar mengisi kegiatan yang membantu masyarakat sekitarnya. Meski rutin berpatroli di perairan, tapi urusan membantu warga tetap tak ketinggalan dilakukan.
Seperti saat anggota polair bertugas melakukan pengamanan di Kabupaten Hulu Sungai Tengah tepatnya di Desa Kayu Rabah, Kecamatan Pandawan, Kabupaten HST. Dimana petugas dibawah pimpinan Ipda Sugiyono melakukan gotong-royong bersama warga setempat.
Yakni membantu dalam pelaksanaan perkawinan anak dari warga setempat yang sedang melaksanakan perkawinan . Dimana anggota ikut bergotong royong membantu memasak .
Direktur Polairud Kombes Gatot Wahyudi kepada BPost online mengungkapkan anggotanya di lapangan turut membantu memasak.
"Pas ada acara kawinan warga desa, anggota bantu ibu-ibu yang sedang memasak dengan mengaduk makanan untuk disajikan ke undangan nantintya," ucap Gatot.