Martapura FC
Jelang Laga Lawan PSIM Yogyakarta, Aidil Bogel: Cukup Mencetak Satu Gol
Aidil Bogel salah satu pilihan pelatih Frans Sinatra Huwae yang akan menempati posisi striker Martapura FC menghadapi tuan rumah PSIM Yogjakarta
Penulis: Burhani Yunus | Editor: Elpianur Achmad
BANJARMASINPOST.CO.ID, YOGYAKARTA - Aidil Bogel salah satu pilihan pelatih Frans Sinatra Huwae yang akan menempati posisi striker Martapura FC menghadapi tuan rumah PSIM Yogjakarta di Stadion Sultan Agung Bantul Yogjakarta, Minggu (24/4/2017) sore nanti.
"Saya akan bermain habis-habisan menghadapi PSIM agar Martapura FC membawa pulang poin penuh," kata Aidil Bogel yang ditemui uji coba rumput Stadion Sultan Agung
Bogel mengakui, ia belum mengetahui pola pertahanan PSIM karena timnya Martapura FC belum pernah bertanding dan bertemu dengan PSIM.
"Saya sudah siap tempur menghadapi PSIM," tegas Aidil Bogel.
Bogel memastikan semua tim yang bertading di Liga 2 merupakan tim bagus semua, dari segi tim, pola permainan juga termasuk pertahanan belakang.
"Dengan dukungan teman-teman saya akan habis-habis bermain agar pulang membawa poin," kat Aidil Bogel.
Aidil Bogel mengatakan, tekanan suporter lawan bukan beban buatnya. Sebaliknya, kata Aidil Bogel, tekanan itu menjadi motivasinya untuk merombak pertahan PSIM.
"Tidak perlu banyak gol. Cukup satu gol yang nanti saya cetak untuk memenangan tim," kata Aidil Bogel.
Yang menjadi kekhawatiran striker Martapura FC bernomor punggung 7 tersebut yakni kepemimpinan wasit yang menjadi pengadil dalam lapangan.
"Kita bermain bagus kalau wasit berat sebelah apa yang diimpikan akan sirna. Saya berharap wasit fair dipertandingan nanti," harap Aidil Bogel. (*)