Muslimah

Kilau Outer Duchess Bertabur Swarovski

Outer berbahan duchess ini menyasar kalangan atas mengingat harga per lembarnya yang fantastis, yaitu jutaan rupiah.

Editor: Elpianur Achmad
Halaman H Serambi Ummah Edisi Jumat (9/6/2017) 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Busana luaran (outer) kini menjadi item fashion yang banyak diburu muslimah berjilbab. Apalagi Ramadan 1438 H sudah memasuki 10 hari kedua, artinya Idulfitri tinggal belasan hari lagi, sehingga saatnya memilih busana untuk dikenakan di momen spesial.

Di antara outer bisa menjadi alternatif untuk menyempurnakan penampilan di hari lebaran, adalah yang berbahan duchess dengan hiasan payet dan batu-batuan swarovski. Duchess adalah satu jenis satin yang lembut, halus, berkilap bak sutra dan tebal.

Outer sebenarnya adalah model pakaian pelapis yang dikenakan di luar baju dan dipakai terpisah. Outer berbahan duchess ini menyasar kalangan atas mengingat harga per lembarnya yang fantastis, yaitu jutaan rupiah. Outer berbahan duchess ini tampak mewah dan elegan, apalagi dihiasi payet dan batu-batuan swarovski yang menawan.

Outer ini dijual di satu butik di Jalan Sultan Adam, Banjarmasin. Warna yang ditawarkan hanya dua, yaitu hitam dan putih. Modelnya lurus dan longgar. Tak banyak variasi pada modelnya, tapi tampak mewah. Payet swarovski-nya berwarna-warni dan berbentuk pola-pola tertentu.

“Pola payetnya lebih ke etnik. Swarovski-nya ini asli lho, makanya bajunya mahal,” ujar pemiliknya, Rina Ami.

Di butik lainnya di Banjarmasin, outer berpayet swarovski bakal dijual menjelang Idulfitri 1438 Hijriah ini. “Saat ini belum ada, bakal ada nanti beberapa hari menjelang Idulfitri. Kami di bulan puasa tahun ini memang mengusung tema payet swarovski untuk semua busana muslimah produksi kami, termasuk outer,” kata seorang karyawatinya.

Outer tersebut memiliki berbagai bahan. Ada yang satin, ada juga tunik, dan sebagainya. “Rata-rata ditaburi swarovski dan harganya pun bervariasi. Untuk yang tunik sekitar Rp 1 juta, yang satin lebih mahal lagi karena bahannya lebih bagus,” ujarnya.

Model yang dikeluarkan rata-rata longgar dan panjang hingga ke mata kaki. Warnanya pun beragam seperti hitam, biru, hijau, dan sebagainya.

Penyuka outer, Noormilawati atau Mila memiliki banyak busana jenis tersebut. Di rumahnya di Banjarmasin bahkan tak terhitung lagi jumlahnya.

“Banyak sekali. Di rumah saya memiliki banyak koleksi busana muslimah berbagai model, di antaranya outer. Saking banyaknya saya nggak pernah menghitungnya lagi,” kata Mila.

Outer koleksi sosialita cantik ini beragam. Ada juga yang berpayet dan warnanya banyak. “Untuk outer berpayet punya saya nggak tahu ya nama payetnya apa. Warnanya yang saya punya banyak ya, tetapi saya paling suka memakai yang hitam dan putih,” ujarnya.

Alasannya, karena kedua warna itu netral dan tampak lebih sederhana. Dia biasa memakai outernya ke acara-acara santai dan sehari-hari saat berjualan busana di butiknya di Jalan Kinibalu, Banjarmasin.

“Selain karena itu busana favorit, juga karena perlu dilihat oleh calon pembeli,” katanya. (ath)

Baca Lebih Lengkap di Serambi Ummah Edisi Jumat (9/6/2017)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved