Berita Banjarmasin
Berbekal Pembawa Baki Paskibra
Helda juga belajar public speaking yang baik dan banyak terjun langsung ke lapangan, untuk melihat budaya, pariwisata, dan kesenian di daerah-daerah.
BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Keberhasilan menjadi pembawa baki pengibar bendera (Paskibra) tingkat provinsi di Kantor Gubernur Kalsel 2015 lalu, bakal menjadi modal Helda menghadapi grandfinal Pemilihan Diang Atak Barito Kuala (Batola) di Marabahan, 21-24 Agustus 2017 mendatang.
"Di Paskibra kami diajarkan etika, disiplin dan teamwork. Nah ini salah satu bekal juga buat ikut atak dan diang. Karena seorang Diang adalah orang yang berkpribadian dan beretika," papar Helda dihubungi di Marabahan, Rabu (26/7).
Selain itu, lanjut cewek kelahiran Pulau Sugara, Batola, 14 Oktober 1999 ini, yang pasti menambah wawasan dari segi pariwisata, budaya. "Kalau sewaktu seleksi Atak dan Diang, belajarnya cuma lingkup Batola dan Kalsel saja, sekarang persiapannya lebih meluas ke nasional," katanya.
Helda juga belajar public speaking yang baik dan banyak terjun langsung ke lapangan, untuk melihat budaya, pariwisata, dan kesenian di daerah-daerah.
Terjun ke lapangan mahasiswi semeter tiga Fakultas Kedokteran Gigi ULM tersebut seperti ke pembuatan jukung di Pulau Sewangi, Pulau Kembang, Jembatan Barito di Kecamatan Alalak. Terus ke kampung Bali di kecamatan Berambai, dan banyak lagi.
Helda pun mencontohkan di Pulau Sewangi, pekerjaannya membuat jukung. "Kelebihannya pembuatan jukung di Pulau Sewangi yakni perahu khas dari Kalimantan Selatan, pembuatannya sendiri dari bahan yaitu kayu lanan yang ketahannannya berani diadu sama produksi jukung yang ada di tempat lain," bebernya.
Tak kalah pentingnya, kata perempuan dengan tinggi badan 164 sentimeter ini, harganya merakyat sesuai dengan kualitas dari jukung tersebut. "Di sana juga ada cenderamata jukung kecil yang bisa mnjadi kenang-kenangan bagi wisatawan berkunjung. Di sana juga penduduknya sangat ramah yang membuat wisatawan merasa kaya di kampung sendiri," jelasnya. (ful)
Baca Lebih Lengkap di Harian Metro Banjar Edisi Cetak Kamis (27/7/2017)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/banjarmasin/foto/bank/originals/metro-banjar-edisi-cetak_20170727_105925.jpg)