Breaking News

Liga Indonesia

Duh, Bertamu ke PSCS Cilacap, Skuat PSS Sleman Datang ke Stadion Naik Baracuda

Betapa tidak, skuat PSS Sleman tiba di stadion Wijayakusuma Cilacap sekitar pukul 13.30 WIB tidak menggunakan bus melainkan kendaraan taktis

Editor: Murhan
twitter/ PSSleman
Pemain PSS Sleman tiba di Stadion Wijayakusume menggunakan kendaraan lapis baja jelang laga PSCS Cilacap Vs PSS Sleman (13/9/2017) 

BANJARMASINPOST.CO.ID, CILACAP - Hal berbeda terjadi menjelang laga PSCS Cilacap kontra PSS Sleman. Betapa tidak, skuat PSS Sleman tiba di stadion Wijayakusuma Cilacap sekitar pukul 13.30 WIB tidak menggunakan bus melainkan kendaraan taktis lapis baja.

Laga PSCS Cilacap Vs PSS Sleman akan diselenggarakan di stadion Wijayakusuma pada Rabu (13/9/2017).

Pertandingan PSCS Cilacap Vs PSS Sleman akan tayang siaran langsung di TV One pada pukul 14.30 WIB.

Terdapat pemandangan yang tidak biasa pada laga leg kedua PSCS Cilacap Vs PSS Sleman kali ini, yaitu armada pengangkut pemain dengan julukan Super Elja yang menggunakan kendaraan taktis lapis baja pada pertandingan kali ini.

Hal ini diketahui dari unggahan PSS Sleman melalui akun twitter tentang kedatangan skuat asuhan Freddy Mulli ke stadion Wijayakusuma, Cilacap, sesaat sebelum laga PSCS Cilacap Vs PSS Sleman Rabu (13/9/2017).

Dalam unggahan, tampak para pemain PSS Sleman keluar dari kendaraan lapis baja.

Berita ini dikutip dari bolasport.com dengan judul : PSCS Cillacap Vs PSS Sleman - Pemain PSS Sleman Tiba di Stadion Naik Barracuda

Sumber: BolaSport.com
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved