Berita Banjarmasin

Heboh Video Remaja Diduga Mabuk PCC di GOR Hasanuddin HM, Faktanya Begini

Terlihat remaja pria yang mengenakan sweater hitam duduk di halaman GOR Hasanuddin, Jalan Pangeran Antasari, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Penulis: Restudia | Editor: Elpianur Achmad
capturevideo
Remaja diduga mabuk PCC di GOR Hasanuddin HM Banjarmasin diamankan polisi 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Video seorang remaja yang diduga mabuk PCC tersebar di media sosial.

Terlihat remaja pria yang mengenakan sweater hitam duduk di halaman GOR Hasanuddin, Jalan Pangeran Antasari, Banjarmasin, Kalimantan Selatan.

Remaja tersebut menggerak-gerakkan tubuhnya. Mencoba mengenakan sepatu, meski tak kuasa mengontrol gerak tubuhnya.

Video berdurasi 14 detik tersebut tersebar di grup pemadam kebakaran yang disebutkan pemuda tersebut mabuk PCC.

Baca juga: Timnas U-12 Indonesia Juara Grup D AQUADNC 2017di New York, Inilah Sosok Sang Kapten

TMC Polda Metro Jaya sebelumnya pernah merilis pasien anak remaja yang mengonsumsi obat PCC.

Yakni tak sadarkan diri, berhalusinasi. Kejadian ini sempat menghebohkan Kendari.

Puluhan orang termasuk di antaranya remaja dan pelajar di Kota Kendari, Sulawesi Tenggara (Sultra), Rabu (13/9/2017) dilarikan ke beberapa rumah sakit di wilayah itu, lantaran mengalami gangguan mental usai mengonsumsi obat- obatan yang belum diketahui jenisnya.

Seorang korban yang masih duduk di bangku kelas 6 Sekolah Dasar (SD) dilaporkan meninggal. Sebanyak 13 orang dilarikan ke Rumah Sakit Jiwa (RSJ) Kendari dan dirawat di Unit Gawat Darurat.

Dilansir tribuntimur, pengonsumsi PCC mirip dengan flakka. Selain tak sadarkan diri, juga memiliki ciri luka di tubuh.

Sementara remaja yang diduga mabuk PCC di GOR Hasanuddin, Kapolresta Banjarmasin Kombes Anjar Wicaksana yang dikonfirmasi mengenai kabar ini, Sabtu (23/9/2017) siang mengatakan hingga kini belum ada penangkapan PCC.

Sedangkan mengenai gambar adanya orang diduga mabuk PCC dan diamankan, dari penelusuran pihaknya hal itu bukan akibat PCC.

Dari keterangan anggota di lapangan diduga mabuk akibat alkohol.

Meski belum ada penemuan PCC di Banjarmasin dan pihaknya selalu melakukan pemantauan di lapangan dan berharap masyarakat jika ada informasi bisa melaporkan ke aparat kepolisian. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved