Berita Banjarmasin

SMP 24 Target Tembus ke Semifinal, Lihat Jadwal Pertandingannya di Sini

Tim futsal tim SMP 24 Banjarmasin menargetkan bermain di babak semifinal Kejuaraan Smapat Futsal Cup 2017

Penulis: Burhani Yunus | Editor: Elpianur Achmad
IST
Tim Futsal SMP 24 Banjarmasin 

BANJARMASINPOST.CO.ID, BANJARMASIN - Tim futsal tim SMP 24 Banjarmasin menargetkan bermain di babak semifinal Kejuaraan Smapat Futsal Cup 2017 akan mulai digelar pagi ini dihalaman sekolah setempat, Sabtu (30/9/2017).

"Persiapan tim kami memang relatif singkat baru dua bulan latihan Senin dan Selasa tetapi dengan tekad ingin memberikan terbaik buat sekolah saya dan teman optimis bisa menghalangi tantangan dan bermaib di babak semifinal," kata Reza koordinator tim futsal SMP 24 Kota Banjarmasin.

Reza mengatakan, sejak membela sekolah sekalipun tidak pernah timnya bermain di babak semifinal. "Kalau bermain di babak babak delapan besar pernah sekali setelah itu tim kami selalu kalah," kata murid kelas IX tersebut.

Reza mengatakan semua lawan yang akan dihadapi timnya semua tim bagus juga punya keinginan juara. "Buat SMP 24 semua pertandingan adalah babak final yang dimenangkan," katanya

Haris panitia pelaksana mengatakan, sebanyak 62 tim ikut ambil bagian pada kejuaraan tersebut.

Menurutnya kejuaraan yang pihaknya laksanakan tersebut bagian dari rangkaian acara Creation 5th : LEGACY (Let's be The Generation with Creativity & Innovation Infinitely) dalam rangka memeriahkan HUT SMAN 4 Banjarmasin yang ke-40.

Haris mengatakan, pertandingan yang digunakan dalam pertandingan itu menggunakan sistem grup paralel (atas-bawah) semua tim bermain dua kali. Tim yang memiliki poin terbanyak tim itu melaju ke babak kedua.

"Waktu pertandingan durasi 2 X 15 menit dimulai pada pukul 07.30 Wita," jelas Haris. (*)

Jadwal Pertandingan, Sabtu (30/9/2017)
1. SMP 14 Vs SMP 1 B
2. SMP 24 Vs SMP 13 B
3. Mts Nurul Jannah Vs SMP 1 A
4. SMP 4 B Vs SMP 4 Alalak
5. SMP 10 Vs SMP 9 A
6. SMP 12 B Vs SMP 13A
7. SMP 12 A Vs SMP 19 A
8. SMP 12 B Vs SMP 19 B
9. SMP 11 B Vs SMP 19 A
10. SMP 25 Vs MTs Mulawarman
11. SMP 7 Vs SMP 4 A
12. SMP 20 Vs SMP 34 B
13. SMP 5 Vs SMP 21 
14. SMP 34 A Vs SMP 14 B
15. SMP 10 A Vs SMP 9 B
16. SMP 14 A Vs 5 B.

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved