NEWSVIDEO
Duh! Bahagianya Dua TKI yang Sempat Terancam Hukuman Mati Ini, Sudah Bisa Pulang ke Kampungnya
Warga Karangan Putih Kecamatan Martapura Kota Kabupaten Banjar Kalsel itu terlihat sangat bahagia.
Penulis: Ahmad Rizky Abdul Gani | Editor: Didik Triomarsidi
Hanya saja, sikap Darmawati sedikit tertutup dengan media. Ia sempat menolak diwawancara dengan dalih mengalami mabuk pesawat selama di perjalanan.
"Aduh, jangan dulu ya, soalnya kepala saya pusing, " ujarnya.
Namun Darmawati sempat mengungkapkan rasa syukurnya sudah bisa kembali ke bumi lambung Mangkurat.
Bahkan meski sudah terhitung sekitar 20 tahun bekerja sebagai pembantu rumah tangga di Jeddah, bahasa Banjarnya juga masih terdengar fasih.
Sikap serupa juga sempat ditunjukkan oleh Aminah, TKI asal Kabupaten Tapin yang menolak saat diwawancarai awak media.
Bungkam seribu bahasa, Aminah kemudian pun pulang dengan adik kandungnya, Bahri yang semula sudah menunggu sejak Sabtu petang. (Banjarmasin Post/Abdul Ghanie)